cara membuat kolam renang dari terpal

Cara Membuat Kolam Renang dari Terpal yang Hemat Budget

Membuat kolam renang tidak selalu harus menggunakan budget yang banyak dan mahal seperti kolam renang pada umumnya. Jika Anda memiliki keterbatasan pada biaya, namun benar-benar ingin membuat kolam renang, maka cara membuat kolam renang dari terpal akan cocok untuk dicoba.

Cara membuat kolam renang berbahan terpal sangatlah mudah. Anda hanya perlu mengikuti beberapa langkah di bawah ini. Namun tetap pastikan jika Anda memiliki lahan yang cukup untuk membuat kolam renang tersebut. Berikut adalah beberapa cara yang bisa Anda ikuti.

 

Inilah cara membuat kolam renang dari terpal

1. Membuat bingkai

cara membuat kolam renang dari terpal

Pertama yang perlu Anda lakukan adalah membuat bingkai dinding kolam renang tersebut dari bahan-bahan yang sederhana saja. Umumnya bahan yang digunakan untuk membuat bingkai tersebut adalah kayu atau bambu yang sudah dibentuk menjadi celah dimana akan mudah untuk digabungkan dengan bambu atau kayu yang lainnya.

Bambu atau kayu tersebut bisa Anda dapatkan dengan harga yang cukup terjangkau. Bangunlah pagar dengan ukuran sekitar 1x4x2 dan 1 masing-masing atau juga bisa kelipatan dua. Buatlah pergelangan bambu yang bisa ditanam cukup dalam ke dalam tanah agar nantinya bagian dinding tersebut tidak mudah bergerak atau roboh.

2. Memasang saluran pembuangan

cara membuat kolam renang dari terpal

Kolam renang sebaiknya selalu dibersihkan dengan cara airnya selalu diganti dengan yang baru. Untuk lebih memudahkan Anda ketika membuang airnya, maka lebih baik Anda memasang saluran pembuangan.

Untuk bahan yang diperlukan seperti pipa PVC, klem, ban sepeda motor dan pipa fitting. Pertama yang bisa Anda lakukan adalah pastikan salah satu ujung lutut dari luar ke dalam kolam menghadap ke arah drainase atau tempat pembuangan.

Selanjutnya, lampirkan terpal dan saluran pembuangan pipa menggunakan karet yang sudah dipotong. Selain itu pasang juga klem yang terbuat dari bahan anti karat. Bagian-bagian tersebut bisa Anda satukan dengan menggunakan tape dan obeng. Terakhir pasang pipa PVC dengan ukuran panjang pipa yang sudah disesuaikan dengan laju aliran air. Cara membuat kolam renang dari terpal di rumah memang cukup mudah. Anda tidak perlu lagi melakukan pemasangan keramik seperti yang biasanya Anda lakukan jika membuat kolam renang biasa.

 

Baca Juga : Cara Membuat Kolam Ikan Minimalis

 

Manfaat kolam renang untuk olahraga dan bermain anak

cara membuat kolam renang dari terpal

Siapa yang tidak menyukai berenang atau sekedar bermain air di kolam renang? Semua orang mulai dari anak-anak hingga dewasa pastinya suka untuk bermain air. Bahkan renang juga menjadi olahraga yang banyak digemari orang-orang.

Bahkan saking menyenangkannya, banyak yang menganggap bahwa berenang adalah bagian dari rekreasi. Hal ini membuat banyak tempat rekreasi yang juga memiliki wahana bermain air yang banyak dikunjungi.

Akan tetapi, ternyata selain banyak digunakan untuk rekreasi, berenang juga memiliki berbagai macam berbagai macam manfaat yang bagus untuk kesehatan tubuh. Berikut adalah beberapa manfaat yang bisa didapatkan dari berenang:

1. Membentuk dan menguatkan otot

Ketika berenang hampir seluruh bagian tubuh akan bergerak, mulai dari kepala hingga kaki. Energi yang dikeluarkan oleh tubuh tersebut sangat besar sehingga tubuh akan bergerak lebih berat ketika di dalam air.

Hal inilah yang membuat berenang bisa membantu untuk menguatkan dan melenturkan otot-otot tubuh. Otot tubuh yang lebih kuat dan lentur tersebut akan membantu Anda agar tidak mudah lelah ketika beraktivitas terlalu berat. Dalam kata lain otot sudah terbiasa untuk melakukan pekerjaan berat karena cukup rutin melakukan olahraga berenang.

2. Membantu menambah tinggi badan

Pasti sudah banyak orang yang menyarankan Anda untuk berenang jika ingin menambah tinggi badan. Hal ini memang benar jika dengan berenang, Anda bisa bertambah tinggi. Berenang bisa membantu untuk melenturkan otot agar bisa lebih fleksibel dan lentur sehingga tubuh anak juga bisa lebih mudah bertambah tinggi.

Hal ini sangat cocok dilakukan untuk anak-anak yang masih memasuki usia pertumbuhan dan perkembangan. Itulah mengapa banyak juga orang tua yang lebih baik membuat kolam renang sendiri di rumah dengan cara membuat kolam renang dari terpal dengan mudah untuk memfasilitasi kegiatan berenang anak.

3. Membantu mengurangi stres

Ketika berenang, akan terjadi relaksasi otot dan juga peregangan yang bisa membantu Anda merasa lebih rileks. Gerakan mendorong dan juga menendang akan membantu agar otot dan sendi tidak tegang, dengan begitu badan Anda juga akan terasa lebih segar dan lebih fit.

Itulah mengapa banyak orang yang menyatakan bahwa berenang juga menjadi bagian dari rekreasi karena bisa membantu untuk mengurangi stres.

4. Membantu membakar kalori

Untuk Anda yang ingin mengurangi kalori atau sedang diet, berenang bisa menjadi salah satu olahraga yang Anda lakukan. Renang diakui merupakan jenis olahraga yang bisa membakar kalori dengan jumlah yang besar.

Hal ini dikarenakan ketika berolahraga renang Anda akan mengeluarkan tenaga atau energi yang cukup tinggi sehingga juga membantu untuk membakar kalori dalam jumlah yang banyak.

5. Membantu melatih pernafasan

Jika Anda merasa sistem pernafasan Anda kurang baik atau tidak cukup sehat, maka bisa mencoba berolahraga renang dengan rutin. Berenang bisa membantu untuk menguatkan paru-paru. Akibatnya sistem pernafasan Anda akan menjadi lebih kuat dan pernafasan juga akan lebih teratur.

Bahkan renang ini juga baik untuk Anda yang memiliki asma. Itulah mengapa lebih baik Anda bisa mengerti cara membuat kolam renang dari terpal bagi pemula jika memiliki anggota keluarga dengan masalah asma. Sehingga mereka bisa dengan rutin menguatkan sistem pernafasannya dengan cara berenang.

6. Meningkatkan fungsi jantung

Manfaat yang terakhir jika Anda dan anak berenang dengan rutin adalah bisa membantu meningkatkan fungsi jantung. Olahraga renang diibaratkan dengan senam aerobik untuk jantung.

Gerakan menendang dan mendorong air dengan seluruh anggota tubuh akan membantu untuk memperlancar sirkulasi darah agar bisa menyebar dengan baik ke seluruh tubuh. Jadi akan sangat baik jika Anda atau anak-anak bisa melakukan olahraga ini rutin setidaknya satu minggu sekali.

Dengan cukup banyaknya manfaat yang bisa Anda dapatkan dari berolahraga renang dengan rutin, maka Anda bisa sejak dini mengenalkan renang ini pada anak-anak. Bahkan ada juga yang sudah mengenalkannya sejak ia masih balita.

Tujuannya agar mereka bisa dengan mudah mengenali air dan tidak takut dengan air. Anda bisa mengenalkannya di rumah terlebih dahulu dengan kolam renang berukuran kecil. kemudian jika ia sudah merasa berani, Anda bisa membawanya ke tempat rekreasi atau kolam renang umum.

Untuk membuat anak merasa kegiatan berenangnya lebih seru, Anda bisa menambahkan berbagai macam mainan kesukaannya. Seperti bola, pistol air, dan lainnya. Anak yang sudah mulai suka untuk bermain air akan lebih mudah ketika Anda ajak ke kolam renang umum atau yang lebih besar. Hal ini karena mereka sudah terbiasa dengan banyaknya air. Namun tetap perhatikan mengenai keselamatannya jika belum bisa berenang dengan mengenakan pelampung.

Demikian artikel mengenai cara membuat kolam renang dari terpal dan juga manfaatnya untuk kesehatan tubuh anak-anak.

Jika Anda berniat untuk membuat kolam renang di rumah dan sedang mencari kontraktor bisa Klik Disini.

Rate this post

Leave a comment

Klik Disini
Butuh bantuan?
Assalamu'alaikum,

Ada yang bisa kami bantu Pak/Bu?